Indonesia memang terkenal dengan banyak cerita mistis. Tiap kali keanehan terjadi disuatu tempat di belahan negeri ini, pasti ada saja yang menghubung-hubungkannya dengan keberadaan hantu dan cerita mistis semacamnya. Salah satu tempat yang paling populer dengan kisah mistis adalah jembatan.
Dibalik itu jembatan dianggap banyak menyimpan sejumlah cerita mistis. Kamu pasti pernah kan merasa takut melewati jembatan pada malam hari? Nah, 5 jembatan ini digadang-gadang memiliki cerita mistis nyata karena banyak orang alami kejadian ganjil genap saat melintasinya. Penasaran dimana saja 5 jembatan angker itu? Mungkin dekat dengan daerahmu. Oke, langsung saja kita bahas.
1. Jembatan ancol
Kalau cerita mistis yang satu ini sih, sudah sangat terkenal dengan legenda “Si Manis Jembatan Ancol”. Saking mistisnya sampai dibuat serial Sinetron di Televisi. Jembatan Ancol dahulu adalah jembatan goyang yang letaknya di Jakarta Utara. Konon, ada seorang perempuan cantik yang kerap kali mengganggu lelaki hidung belang yang “nakal”.
Rupanya ada cerita dibalik kemunculan Si Manis bernama Mariam ini. Dahulu, Mariam meninggal secara mengenaskan di sekitaran Jembatan Ancol akibat diperkosa oleh sekelompok pemuda. Karenanya, ruh Mariam kini masih bergentayangan menuntut untuk membalas dendam.
Nama si manis Jembatan Ancol sudah tak asing terdengar di telinga masyarakat Indonesia. Legenda ini berkisah tentang hantu Maryam, seorang gadis yang konon menghantui Jembatan Ancol di Jakarta Utara Indonesia.
2. Istana Gaib di Jembatan Comal
Bagi kamu yang biasa mudik pasti tahu Jembatan Comal. Ya, jembatan yang menghubungkan jalur pantura Pemalang menuju Pekalongan ini memang menyimpan sejuta cerita. bukan karena amblasnya jembatan ini beberapa waktu lalu, melainkan cerita mistis dibalik berdirinya jembatan ini. Comal kerap kali dikaitkan dengan cerita mistis oleh warga sekitar.
jembatan angker comal
Hal ini karena banyak warga lokal percaya, di lokasi berdirinya Jembatan Comal, terdapat 3 istana gaib. Hal ini karena berdasarkan cerita warga, mereka kerap kali melihat siluman ular putih dengan wujud kepala manusia dan buaya putih yang sering melintas di jembatan ini. Konon, buaya putih sering dijadikan sarana pesugihan.
Berdasarkan cerita, Siluman Buaya putih yang ada dibawah jembatan Comal pernah mengamuk sehingga mengakibatkan jembatan tersebut roboh. Setidaknya 3 kali jembatan ini roboh mulai dari tahun 1923, 1989 dan yang terakhir adalah tahun 2014 kemarin yang mengakibatkan putusnya jalur pantura.
Di jembatan itu juga sering terjadi kecelakaan tunggal tanpa sebab yang jelas. Tak sedikit yang mengatakan bahwa pengendara yang melintas diganggu oleh tangisan dan jeritan bayi. Bahkan, ada yang mengaku melihat sesosok anak kecil yang tiba-tiba melintas.
Kengerian Jembatan Comal juga tak terlepas dari kisah makam kuno di bawahnya. Banyak yang tak mengetahui lokasinya karena kondisi makam yang sudah sangat tua dan tidak terawat. Beberapa orang mengaku sempat melihat penampakan makhluk gaib ketika melintas di malam hari. Karena itu, warga sekitar kerap menyarankan pengendara untuk berdoaa dan tetap waspada ketika melintasi Jembatan Comal.
3. Jembatan Suramadu
Jembatan Suramadu adalah jembatan penghubung Surabaya dengan Madura yang diresmikan pada tahun 2009. Meski tergolong baru, jembatan ini sudah sangat terkenal dengan cerita mistis yang begitu dipercaya warga setempat.
Konon, dibalik pembangunan jembatan ini ada permintaan tumbal nyawa manusia, karenanya tak sedikit para pekerja yang meninggal secara misterius. Bahkan, tak sedikit yang mempercayai terdapat Sundal Bolong yang seringkali menampakkan wajah dan bokongnya di jembatan ini.
Mitos Jembatan Suramadu yang Telah Menelan Banyak Korban Jiwa
Penampakan hantu atau pun arwah gentayangan pun kerap menghantui pengemudi yang lewat.
Bagi warga Indonesia khususnya Madura, Jembatan Suramadu merupakan hasil nyata pembangunan pemerintah yang membanggakan. Jembatan sepanjang 5.438 meter yang menghubungkan Pulau Jawa dan Madura ini, pertama kali dibangun pada tahun 2003 dan diresmikan pada tahun 2009.
Untuk membangun jembatan terpanjang dan termegah di Indonesia ini membutuhkan biaya yang tak sedikit. Pemerintah Indonesia harus menggelontorkan uang kurang lebih 4,5 Triliun
Untuk mempercepat perataan pembangunan ekonomi negara, jembatan ini pun tak hanya diperuntukan bagi kendaraan beroda empat saja. Kendaraan beroda dua pun diperbolehkan melewati jembatan suramadu. Namun, dengan batasan maksimal 40 per km jam. Sedangkan untuk mobil dibatasi 60 km per jam.
Karena dibangun di atas laut, jembatan ini pun rawan terkena badai. Maka, pemerintah pun melakukan buka tutup jembatan saat cuaca tak memungkinkan. Namun, siapa sangka, di balik kemegahannya, Jembatan Suramadu menyimpan mitos mengerikan.
Sebenarnya, lokasi jembatan Suramadu ini bukanlah yang diharapkan para pendirinya karena pada saat itu, lokasi tersebut merupakan makam leluhur setempat. Demi kepentingan pembangunan jembatan, maka tanah pemakaman tersebut dipindahkan. Lalu, ada yang mengatakan bahwa ada satu jasad yang masih utuh ketika proses pemindahan makam. Padahal, tidak ada yang meninggal dalam beberapa hari terakhir sebelum pemindahan makam.
Yang mengerikan, Jembatan Suramadu ini pun menelan banyak korban jiwa dalam proses pembangunannya. Mitosnya, sejumlah 20 pekerja bangunan yang ada di sana mati tertimbun material dan terkubur hidup-hidup. Namun, sejauh fakta yang kami telusuri, pada 2004 tercatat 15 pekerja menjadi korban kecelakaan kerja. Dari kelimabelas orang, hanya satu yang meninggal dunia.
Selain mitos meninggalnya 20 pekerja tesebut, ada juga yang mengatakan bahwa saat melintasi jalan, jembatan berubah menjadi 2 cabang. Padahal kenyataannya jalan tersebut hanya satu. Akibatnya ketika salah pilih jalan pengemudi mobil itu kecelakaan.
4. Jembatan Cincin - Sumedang
Jembatan ini memang tidak sepopuler tiga jembatan sebelumnya. Namun, cerita mistis dibalik jembatan ini sudah terkenal hingga masyarakat luar Kabupaten Sumedang. Jembatan yang dibangun pada masa jajahan Belanda pada tahun 1918 ini, terletak di Jatinangor. Sekilas, jembatan ini persis seperti rel kereta api. Tidak jarang orang yang melintas pada malam hari, berpapasan dengan sesosok perempuan penuh darah rambut panjang.
Jembatan Cincin adalah jembatan peninggalan Belanda yang terletak di daerah Cisaladah, Cikuda, Jatinangor Kabupaten Sumedang. Jembatan Cincin di dirikan sekitar tahun 1917 oleh perusahaan Staat Spoorwagen Verenidge Spoorwegbedrijf
Keangkeran jembatan ini sudah sangat terkenal di masyarakat sekitar. Makhluk gaib penunggu jembatan ini suka sekali menampakan diri. Bahkan sering kayak ada suara anak kecil nangis, perempuan nangis, wangi bunga kembang.
5. Jembatan Musi - Palembang
Jembatan Musi melintas di atas Sungai Musi, Palembang. Tidak berbeda dengan cerita mistis jembatan lainnya, Jembatan Musi juga begitu terkenal dengan keangkerannya. Tak jarang orang yang melihat sesosok perempuan cantik yang kerap mengganggu orang-orang yang melintas di jembatan ini. Masyarakat mengenalnya dengan sebutan Noni Belanda.
Noni dipercaya sebagai gadis Belanda yang dulunya merupakan korban pelecehan seksual yang mengakhiri hidupnya di Jembatan Musi. Hantu Noni bergentayangan karena menuntut balas dendam. Namun, jangan khawatir, Noni hanya memperlihatkan wujudnya kepada lelaki hidung belang.
Konon, sebelum tewas dan dibuang, Noni itu adalah korban pemerkosaan dan pembunuhan di jembatan yang terletak di wilayah Tanggobuntung, Palembang. Untuk menghilangkan jejak, maka pelaku membuang jasadnya ke sungai Musi.
Tapi hantu Noni cantik itu disebut-sebut hanya akan memperlihatkan wujudnya kepada para laki-laki hidung belang. Masyarakat setempat bahkan berpesan bahwa jangan pernah menghampiri sosok perempuan berbaju merah yang berdiri di jembatan Musi II.
Jika sampai tergoda dan menghampirinya, konon si hantu Noni cantik itu akan menyeret targetnya dan menceburkannya ke Sungai Musi hingga tewas tenggelam.
Lihat Juga : 10 Patung Tertinggi Di Indonesia Bahkan Masuk Ke Dunia
Video Cuplikan 5 Jembatan Paling Angker Di Indonesia Yang Sudah Terkenal